Pangkalpinang-Kamis, 02 Mei 2024 di Puncak Hotel Semabung telah berlangsung Pembinaan Guru Agama Kristen dalam Rangka Moderasi Beragama di Pulau Bangka. Narasumber dalam kegiatan ini berasal dari Jakarta seorang Doktor Teologi yang sekaligus adalah Instruktur Nasional Moderasi Beragama Kemenag RI yaitu Dr. Martin Lukito Sinaga. Beliau merupakan dosen STT Jakarta dan STF Driyarkara.
Narasumber dalam materinya menjelaskan mengapa Moderasi Beragama adalah hal yang juga urgen bagi kita khususnya untuk Guru-guru Agama Kristen di Pulau Bangka. Kegiatan tersebut diikuti sebanyak 35 orang yang hadir pada saat pembinaan. Selain itu juga yang sangat penting adalah Indikator Moderasi beragama serta Moderasi dalam dunia pendidikan. Selain penjelasan dan materi ada sesi tanya jawab dan diskusi terkait kasus-kasus yang terjadi sekolah tempat bapak ibu guru mengajar. Salah satu kasus yang diangkat adalah tentang peserta didik yang tidak mau hormat bendera Sang Merah Putih karena dilarang oleh alirannya yaitu Saksi Jehova. Dalam hal ini Paulus Freddy Krissanjaya, S.Si selaku Pembimas Kristen Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memberi penjelasan terkait regulasi yang ada terhadap penganut Saksi Jehova. Sesi ini ditutup dengan aktifitas kelompok dan menggambar situasi yang moderat dan tidak moderat lalu setelah itu bertukar hasil karya dengan kelompok lain dengan mengubah makna dan gambar tersebut kemudian dipresentasikan. Pembinaan ini berjalan dengan baik dan lancar. (P/NR)